Penting ga sih Autoresponder itu?

Daftar Isi [Tutup]
    Jika Anda telah melihat berapa harga Autoresponder yang tersedia secara online, Anda mungkin telah memutuskan untuk mencari dan menggunakan Autoresponder gratis untuk pemasaran Anda. Menggunakan autoresponder gratis memang dapat diterima di situasi tertentu, dengan keterbatasan data yang di sediakan, dan akan jauh berbeda dengan fasilitas dari autoresponder berbayar. Di dunia Internet marketing memang akan sangat jauh lebih baik menggunakan autoresponder di banding tidak menggunakan sama sekali!

    Pilihan pertama Anda untuk autoresponder gratis akan lebih baik jika Anda meyewa hosting sendiri, namun itu bukanlah mutlak, jika list sucriber Anda masih sedikit dan masih tertampung oleh penyedia autoresponder gratisan. Namun akan lebih baik jika Anda mempunyai hosting sendiri. Kenapa karena hal ini akan mempermudah Anda dalam mengatur autoresponder Anda sendiri sehingga akan keliatan lebih profesional karena akan terhindar dari iklan.

    Namun jika Anda tidak memiliki akun hosting sendiri, Anda bisa menggunakan penyedia salah satu penyedia layanan autoresponder gratis yang sangat bagus Autoresponder gratisan seperti List Wire, untuk yang lokal bisa mencoba dulu autoresponder lokal kaya fitur,  ini salah satu autoresponder lokal terbaik yang pernah saya temukan, jika Anda mempunyai info yang lain silahkan di share di sini untuk memberikan informasi kepada pembaca blog ini. Namun saat banyak juga layanan autoresponder berbayar yang menawarkan versi gratis namun dengan keterbatasan masing masing yang pastinya akan sangat berbeda dengan versi yang berbayar. Namun ini langkah awal jika Anda ingin mempelajari supaya nantinya ketika menggunakan layanan berbayar Anda sudah mahir.

    Kebanyakan autoresponder gratis memberikan limit pada jumlah list sucriber yang bisa Anda kumpulkan. Namun untuk pemula ini sudah cukup bagus untuk mulai mengumpulkan list sucriber dan suatu saat nanti sudah ada dana dan sudah mulai mahir dalam menggunakan autoresponder, bisa upgrade ke versi yang berbayar, atau mencari penyedia autoresponder yang lebih bagus fitur dan pelayanannya.


    Sebagai pemilik bisnis, Andalah yang memutuskan apakah Anda memerlukan layanan autoresponder gratis atau layanan autoresponder yang berbayar, Seperti uraian saya di atas jika versi gratis maka list yang Anda kumpulkan akan di batasi, namun jika Anda memang mempunyai planning besar kedepannya, saran saya lebih baik menggunakan langsung penyedia autoresponder yang berbayar dengan mempertimbangkan fitur dan fasilitas yang di berikan oleh penyedia layanan autoresponder.

    Jadi sekarang silahkan Anda analisa sendiri apakah Anda membutuhkan layan autoresponder atau tidak, Namun seperti yang sudah saya tulis di atas, akan lebih baik jika Anda menggunakan layanan ini untuk melancarkan usaha Anda, baik dari segi layanan, follow up, ataupun press release untuk info ke pelanggan Anda.
    Tinggalkan Komentar